7 Fitur iOS 17 Beserta Fungsinya yang Rilis Tahun Ini - Mytips.id

7 Fitur iOS 17 Beserta Fungsinya yang Rilis Tahun Ini



Mytips.id - Belum lama ini, Apple mengumumkan fitur iOS 17 di panggung Worldwide Developers Conference (WWDC) 2023. Sistem operasi yang tersebut mungkin akan diluncurkan bersamaan dengan produk terbaru iPhone pada bulan September mendatang.

Fitur yang Ditawarkan pada Perangkat iOS 17 

Pihak Apple mengatakan bahwa tidak semua produk iPhone kompatibel dengan sistem operasi tersebut. Hanya beberapa produk, seperti iPhone SE, iPhone XR hingga iPhone 14. Berikut ini beberapa fitur yang terdapat pada iOS 17:

1. NameDrop 

NameDrop memudahkan pengguna untuk bertukar kontak ke sesama iPhone. Fitur ini juga bisa digunakan untuk menonton film di Apple Watch, bermain game, dan mendengarkan musik. 

2. Stiker 

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk dapat melihat semua stiker pada iPhone. Semua emoji dan objek dalam foto dapat diubah menjadi stiker.

3. Jurnal 

Fungsi utama jurnal, antara lain mencatat pengalaman, lokasi, teks, dan foto sebagai kenang-kenangan. Fitur ini dapat digunakan untuk buku harian online, serta menyimpan berbagai hal penting.

4. Pesan Suara Langsung 

Sistem operasi iOS terbaru juga menghadirkan fitur pesan suara langsung. Bertugas mentranskripsi pesan secara real time ketika layar terkunci. Jika diaktifkan perangkat akan secara otomatis menolak panggilan yang dinilai spam.

5. FaceTime 

FaceTime adalah salah satu fitur iOS 17 yang mendukung pesan audio dan video. Apabila pengguna mendapat panggilan yang tidak terjawab, pihak penelepon dapat meninggalkan pesan. 

Pengguna bisa menyematkan stiker, seperti kembang api, hujan, sinar laser, balon, hati, dan lainnya saat meninggalkan pesan.

6. Hubungi Poster

Fitur berikutnya adalah hubungi poster yang berfungsi untuk mengganti tema pada kartu kontak seperti mengatur font, warna, dan gambar. 

7. Aplikasi Messages 

Terakhir adalah aplikasi messages yang berfungsi untuk memudahkan pengguna ketika akan mengakses kamera, pesan audio, atau foto lebih cepat.


Fitur iOS 17 membawa sejumlah peningkatan yang signifikan untuk pengalaman pengguna di perangkat Apple. Melalui pembaruan ini, perusahaan raksasa tersebut terus berusaha memenuhi harapan para pengguna setia iPhone.


Posting Komentar