One Piece Chapter 1061: Mengapa Vegapunk Tiba-tiba Muncul?
Mytips.id, GEEK - Berikut ini adalah alasan yang cukup masuk akal mengapa Vegapunk akhirnya muncul.
Seperti diketahui, One Piece chapter 1061 diprediksi akan banyak membas tentang Dr Vegapunk.
Memang, selama ini penggemar dibuat penasaran dengan sosok Dr Vegapunk.
Sebab yang terlihat dari sang ilmuwan adalah karya-karyanya yang cukup memengaruhi plot serial One Piece.
Misalnya saja soal SSG, SSG merupakan salah satu karya Vegapunk dan menjadi alasan mengapa shichibukai dibubarkan.
Pada chapter 1060 kemarin, Vegapunk baru diperlihatkan dalam bentuk siluet.
Spoiler terbaru menyebut jika Vegapunk akan bertemu Luffy dan justru akan menjadi mitra kru Bajak Laut Topi Jerami.
Namun yang jadi pertanyaan, mengapa Vegapunk dimunculkan saat One Piece sudah memasuki final saga?
Jawabannya sederhana, sebagai ilmuwan, Dr Vegapunk tentu tahu tentang buah iblis dari A sampai Z-nya.
Ada banyak pertanyaan tentang Buah Iblis yang belum terjawab.
Bahkan setelah dua dekade, penggemar baru tahu nama Buah Iblis Luffy sebenarnya karena sengaja disembunyikan oleh pemerintah dunia.
Jadi, kemungkinan Dr Vegapunk akan menjadi sosok yang membongkar informasi tentang buah iblis yang ada di seri ini dengan gamblang.
Jika demikian alurnya, maka akan masuk akal jika Dr Vegapunk memilih untuk menjadi aliansi Bajak Laut Topi Jerami.