Cara Menggunakan Paypal, Mudahnya Transaksi ke Luar Negeri - Mytips.id

Cara Menggunakan Paypal, Mudahnya Transaksi ke Luar Negeri

Mytips.id - Paypal adalah salah satu platform layanan transaksi virtual yang memfasilitasi pembayaran antar negara.

Bagi kamu yang ingin berbelanja di e-commerce dari luar negri, kamu bisa menggunakan pembayaran dengan Paypal. 

Paypal Account tidak hanya bisa digunakan untuk membayar transaksi belanja online, namun juga bisa digunakan untuk menerima transfer uang melalui rekening Paypal yang kamu miliki.

Tercatat sekitar lebih dari 400 juta orang menggunakan Paypal secara aktif di berbagai negara. Karena Paypal merupakan pembayaran digital paling populer di dunia. 

Platform yang berbasis di California, Amerika Serikat ini akan sangat memudahkan kamu dalam melakukan pembayaran.

Nah, kamu tertarik menggunakan paypal? Ini dia cara daftar dan cara menggunakannya!

Cara Daftar Paypal Melalui Aplikasi 

  1. Unduh Aplikasi di App Store atau Google Play Store. 

  2. Masukan nomor telepon dan kamu akan mendapatkan kode verify ke sms

  3. Masukan alamat email dan juga password, masukan password dengan simbol

  4. Kemudian atur profil. Pilih identitas card atau kartu identitas (KTP) dan masukan NIK dan tanggal lahir. Klik Next 

  5. Masukan alamat, jangan lupa ceklis dan pilih Setuju dan Buat Akun

  6. Nah, saat memasukan nomor debit atau credit card, kamu pilih saja skip. Lakukan lewat email saja.

  7. Periksa Email dan konfirmasi, kemudian baru kamu bisa Link ke akun bank. Masukan nama dan Kode Bank. Misal BCA 0140012 (Cari dengan google)

  8. Klik Link Your Bank dan klik lagi Done. Kamu bisa klik lagi Go to my Account

Cara Daftar Paypal Melalui Website 

  1. Masuk ke situs Paypal.com pilih Sign Up 

  2. Pilih’ Akun pribadi’ 

  3. Pilih saya seorang. Pilih saja ‘Pilih kedua hal di atas’

  4. Masukan ‘Nomor handphone’

  5. Isi ‘Data diri. Lalu klik ‘Buat rekening’ 

  6. Kamu akan mendapatkan verifikasi Email atau Nomor telepon

  7. Akun paypal milikmu sudah aktif

Cara Menggunakan Paypal

Setelah memiliki akun kamu bisa melakukan transaksi, berikut caranya. 

  • Masuk ke e-commerce yang kamu pilih dan klik ‘buy’ untuk produk tersebut 

  • Kemudian pilih pembayaran dengan Paypal

  • Setelah itu kamu akan masuk ke Website Paypal dan masukan username dan password 

  • Kemudian akan muncul barang yang ingin kamu beli, dan jika sudah yakin klik Lanjutkan

  • Kamu akan di direct kembali ke halaman e-commerce dan mendapatkan informasi jika payment atau pembayaran kamu berhasil.

Itulah cara menggunakan PayPal yang wajib kamu pahami.

 
Posting Komentar