Ini Penyebab Radang Tenggorokan dan Cara Mengobatinya - Mytips.id

Ini Penyebab Radang Tenggorokan dan Cara Mengobatinya

Mytips.id - Apakah kamu pernah merasa tidak enak makan karena radang tenggorokan?

Maka, pada kesempatan kali ini kami akan mengulas artikel tentang penyebab radang tenggorokan dan cara mengobatinya.

Radang tenggorokan membuat kamu tidak nyaman saat makan, suara menjadi serak bahkan bisa sampai hilang.

Jika parah, bisa menyebabkan demam, leher bengkak, amandel merah, dan muntah.

Wah, rasanya pasti sangat tidak nyaman. Oleh karena itu, simak artikel ini hingga akhir agar kamu tahu apa saja penyebab radang tenggorokan dan cara mengobatinya.

Penyebab Radang Tenggorokan

Radang tenggorokan disebabkan oleh peradangan akibat infeksi, bisa dari virus atau bakteri.

Virus yang menyebabkan radang tenggorokan seperti Influenza, Selesma, Campak, Batuk Rejan, dan lain-lain.

Sedangkan bakteri yang bisa menyebabkan radang tenggorokan yaitu Streptococcus Pyogenes Grup A, C, dan G, Mycoplasma Pneumoniae, Chlamydia, dan Gonorea. 

Selain disebabkan oleh virus dan bakteri, radang tenggorokan juga bisa disebabkan oleh hal-hal lain seperti alergi, iritasi, otot tegang, udara kering, tumor, dan Gastroesophageal Reflux Disease (GERD).

Cara Mengobati Radang Tenggorokan

Radang tenggorokan yang disebabkan oleh virus bisa sembuh sendiri, biasanya dalam waktu lima sampai tujuh hari virus akan hilang dengan sendirinya.

Banyak-banyak minum agar tidak dehidrasi.

Namun, untuk radang tenggorokan yang disebabkan oleh bakteri, butuh obat antibiotik untuk mengobatinya.

Periksakan radang tenggorokan dan mintalah resep ke dokter untuk dosis yang tepat.

Untuk meredakannya, kamu bisa berkumur dengan air hangat dicampur garam beberapa kali.

Kamu juga bisa menggunakan humidifier atau pelembab udara diberi minyak kayu putih, dan banyak beristirahat. 

Selain itu, radang tenggorokan juga bisa diatasi atau dicegah dengan menghindari asap rokok, tidak mengkonsumsi alkohol, menghindari makanan pedas, dan menghindari orang yang pilek atau batuk.

Itu tadi penyebab radang tenggorokan dan cara mengobatinya.

Jika kamu merasa tidak nyaman pada tenggorokan, bisa jadi kamu sedang menderita radang. Atasilah segera agar tidak semakin parah.

Akhir kata, share artikel ini ke rekan-rekan sekalian jika menurut kamu bermanfaat.

Jangan lupa juga untuk mengaktifkan notifikasi agar tidak ketinggalan artikel-artikel bermanfaat lainnya dari MyTips.id.

Posting Komentar